Perbaikan Jalan Lintas Padang Sidempuan akhirnya Memakan korban

Peristiwa384 views

Padangsidempuan| Jejakkriminal.com- Selasa (03/10/2023) Penambalan jalan nasional Padangsidempuan Padang yang dibiarkan sehingga menyebabkan kecelakaan tunggal sepeda motor.

Penambalan jalan nasional yang tepat nya di depan kantor pengadilan agama palopat pijorkoling padangsidempuan tenggara dibiarkan sehingga menyebabkan kecelakaan tunggal sepeda motor. Pengendara sepeda motor sudah sering mengalami kecelakaan tunggal, karena aspal jalan yang dikorek belum juga ditambal. Seorang wanita asal Desa holbung mengendarai sepeda motor Mio BA 6785 BV Akhir nya terjungkal dan jatuh karena aspal yang berlubang belum ditutup.

Salah satu warga palopat pijorkoling (ria)menyebutkan, pengendara sepeda motor banyak yang tidak tahu aspal jalan berlubang, sehingga akhirnya jatuh dan tersungkur. Ria juga menyebutkan seharusnya perbaikan jalan itu harus ada Rambu-rambu nya bang biar pengguna jalan itu tau kalau jalan aspal itu sedang di perbaiki sehingga tidak menimbulkan kecelakaan apalagi ini sudah malam imbuh ria kepada awak media.Tidak ada Rambu-rambu yang memberi tahu bahwa jalan berlubang dan dalam perbaikan.

Sementara itu Nisma Matondang pemilik Warung makan yang tepat di depan pengadilan agama mengatakan”, perbaikan jalan dengan cara penambalan (patching) itu sudah lama dilaksanakan. Tetapi, lubang yang dibuka, belum juga ditutupi aspal.

“Aspalnya dibuka udah lama. Setelah itu dibiarkan saja. Sudah hampir seminggu lebih sehingga memakan korban pengendara yang jatuh dari motor,” kata Nisma.

Nisma juga mengomentari seharusnya pemborong jalan harus kasih Rambu- rambu lah bang biar tidak ada lagi korban kasihan lah bagi pengendara sepeda motor yang ujung nya harus tersungkur dan mencium aspal ungkap Nisma dengan nada kesal( arios)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed