Muhammad zayadi Rajai Percaturan di Bateng.

Nasional435 views

Koba| Jejakkriminal.com- Turnamen Asrofi Cup telah usai dilaksanakan di kelurahan Simpang Perlang koba kabupaten Bangka Tengah telah menghadirkan juara sejati.Dia adalah Muhammad zayadi (23) seorang pemuda yang berasal dari desa terak kecamatan Simpang katis yang telah berhasil menyingkirkan lawan-lawannya.(9/7/23)

Sebelumnya ia mengenal catur semenjak kelas 5 SD dan berlatih tekun bersama pelatih Sahri.Melalui tangan dingin Sahri kini Zayadi menjadi langganan juara hampir setiap turnamen yang diselenggarakan di bangka tengah. Diketahui juga zayadi merupakan atlet catur andalan kabupaten Bangka Tengah yang akan berlaga di ajang Porprov 2023.

Dalam kejuaraan Asrofi Cup, Zayadi memainkan 7 babak dan berhasil mengalahkan 5 lawan dan 2 orang lawan ditahan imbang atau lebih dikenal Remis.

Ketika ditanya awak media zayadi mengatakan Pertandingan catur kemaren sangat bagus dan bisa untuk membuat catur berkembang di bangka tengah sekaligus membuat atlet semakin giat untuk berlatih.

“Pertandingan catur kemarin juga seru dan lumayan banyak pesertanya. Lawan-lawannya cukup berat hampir membuat saya kwalahan namun saya masih bisa mengatasinya dan Alhamdulillah saya dapat memenangi kejuaraan catur ini. Harapan saya semoga lebih banyak lagi turnamen catur di bangka tengah”,tutupnya.

Dikesempatan yang sama Jauhari penasehat Percasi yang juga menjabat sekretaris DPRD mengatakan saya menyambut baik kegiatan liga yang dilaksanakan oleh asropi dan Ary di simpang Perlang. Ini juga sebagai ajang pemanasan untuk para atlet bateng pada Porprov bulan depan nanti.

“Dan saya juga mengucapkan selamat bagi para juara,berlatih terus supaya kedepan bisa menjadi atlit catur yang handal dan dapat membawa pulang medali emas untuk Bangka Tengah diajang Porprov Bangka Belitung  nanti”, tutupnya.

( Bhutet)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed