Pangkalpinang| Jejakkriminal.com- Danrem 045/Gaya Brigjen TNI Ujang Darwis,MDA menghadiri acara rapat paripurna DPRD Provinsi Babel bertempat di ruang rapat Paripurna DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Kelurahan Air Itam Pangkalpinang Senin 15/08/2022.
Pembahasan dalam rapat paripurna DPRD ini yaitu penyampaian rancangan KUA PPAS APBD perubahan tahun anggaran 2022 dan rancangan KUA PPAS APBD tahun anggaran 2023.
Dalam rapat paripurna PJ.Gubenur Kepulauan Bangka Belitung Ridwan Djamaluddin menyampaikan secara resmi rancangan KUA PPAS APBD perubahan tahun anggaran 2022 dan rancangan KUA PPAS APBD tahun anggaran 2023 akan dibahas secara bersama baik dengan kepala perangkat daerah maupun tim anggaran pemerintah daerah.
PJ.Gubernur menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya ini wujud sinergi dan kerja sama yang baik antara eksekutif dan legislatif dalam membangun daerah yang kita cintai semoga apa yang kita lakukan dapat memajukan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Hadir dalam rapat paripurna tersebut PJ.Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Kapolda Babel, Kajati Babel diwakili, Ketua DPRD, Sekda Babel, anggota dewan dan hadirin lainnnya.
(R.D. Penrem 045/Garuda Jaya).