Jelang Pilkada Serentak,Warkop Bang Alan Gelar Turnamen Catur Open 2024

Nasional566 views

Sungailiat | Jejakkriminal.com – Dalam Rangka menyambut pelaksanaan pilkada serentak tahun 2024,Warkop Bang Alan yang beralamat di jl Gang Raya Sungailiat (Belakang Kantor Perikanan Kab Bangka) akan menggelar Kejuaraan Catur Open Turnamen Tahun 2024 dengan tema “Mari Kita Kawal Dan Wujudkan Pilkada Yang Aman,Kondusif”.Hal ini diungkapkan oleh Ketua Komunitas Catur Sungailiat Hendik Bondan dalam keteranganya pada,Senin (29/07/2024) di Sungailiat.

Hendik yang juga Wasit Nasional ini mengatakan bahwa pertandingan ini akan berlangsung selama satu hari yaitu pada tanggal 4 Agustus 2024 yang akan dimulai dari pagi hingga selesai ,adapun pendaftaran sudah dibuka dari tanggal 25 Juli – 2 Agustus 2024 dengan biaya pendaftaran Rp 35.000,-.

“Pertandingan ini menggunakan sistem kompetisi Swiss 7 babak dengan catur cepat 15 menit,untuk peserta yang mendaftar akan kita batasi sebanyak 80 peserta mengingat terbatasnya tempat dan waktu,sampai saat ini sudah sebanyak 60 peserta yang akan memperebutkan hadiah uang dan trophy”,terang Hendrik.

Hendrik juga mengungkapkan bahwa turnamen ini diadakan selain untuk mensukseskan pilkada serentak 2024 mendatang juga sebagai sarana untuk memasyarakatkan cabang olah raga catur,dan juga agar catur ini semakin dicintai oleh masyarakat.

“Open Turnamen Catur Warkop Bang Alan ini juga akan di ramaikan oleh peserta dari luar Bangka seperti Om Edo dari Belitung,Darto dari Belitung Timur,Andrian dari Bangka Selatan,Asropi dari Bangka Tengah,Master Jauhari dan Master Junaidi Dari Pangkalpinang,Rian Kapriaga dari Bangka Barat,Dan dari Bangka Induk ada Saudara Syarif,Lutfi dan Yudi,”ujar Hendrik.

Lebih lanjut Hendrik mengatakan Kejuaraan ini disponsori oleh Warkop Bang Alan dan sponsor sponsor lainnya yang akan memperebutkan hadiah uang tunai plus tropi yang mana rinciannya sebagai berikut :

Juara 1 : Rp 2.000.000,- plus trophy

Juara 2 : Rp 1.500.000,- plus trophy

Juara 3 : Rp 1.000.000,- plus trophy

Juara 4 : Rp 500.000,- plus trophy

Juara 5 – 10 : 100.000,-

Untuk pendaftaran dapat menghubungi Hendri Bondan dengan CP: 082280439376/081379696369

 

(Raja)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed