Dandim 0413/Bangka,Bangun Sarana Air Bersih Untuk Warga Desa Rias Toboali TMMD Ke-114

Nasional234 views

Bangka Selatan| Jejakkriminal.com- Bagi warga di Desa Rias Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan.Sarana Air Bersih (SAB) merupakan salah satu kebutuhan yang mendesak. Diketahui, saat ini keberadaan SAB di wilayah tersebut terbilang masih minim.

Hal tersebut langsung direspon jajaran Dandim 0413/Bangka melalui Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 tahun 2022, yang dipusatkan di Rt 01/Rw 01 Desa Rias.

Dandim 0413/Bangka Kolonel Inf Denny Noviandi mengatakan, ” pembangunan sarana air bersih ini merupakan sasaran tambahan dalam kegiatan TMMD ke -114  Hal ini juga dilakukan berdasarkan dari masukan warga setempat sebelumnya.“Alhamdulillah pelaksanaan TMMD ke 114 hari ini, progres pembangunan SAB sudah mencapai 100 persen dan sudah bisa dioperasionalkan atau dimanfaatkan warga,” ucap pria yang akrab disapa komandan Denny itu,pada kamis (04/08/2022).

Selain itu, lanjut komandan Denny, tujuan pembangunan SAB ini juga dimaksudkan untuk penyediaan pelayanan dasar masyarakat tentang air bersih, peningkatan kualitas kesehatan, meningkatkan budaya bersih di lingkungan masyarakat, serta mengembangkan sanitasi lingkungan.Kedepannya untuk mewujudkan pemeliharaan sarana air bersih dan sanitasi yang berkesinambungan, dibutuhkan pengelola sarana yang mampu mengelola, mengoperasikan dan memelihara sarana tersebut dengan baik,”jelasnya.

Di tempat yang sama,BPD desa Rias Hartono mengungkapkan dengan adanya bantuan sarana air bersih ini masyarakat sekitar dapat terbantu, Lagi-lagi saya atas nama warga dan kepala desa Rias mengucapkan terimakasih kepada jajaran Dandim 0413/Bangka dan Pemkab Bangka Selatan atas terlaksananya program TMMD ini di desa kami,” Hartono menjelaskan.

Kolonel Inf Denny Noviandi dan rombongan prajuritnya bergeser ke dusun Rias, meninjau pembangunan Poskamling bersama warga gotong royong untuk mewujudkan kamtibmas di desa Rias dan sekitarnya.

Giat selanjutnya komandan Dandim 0413/Bangka ini memonitoring progres pembangunan jalan lingkar desa Rias menuju Desa Gadung menggunakan motor trail penuh wibawa yang di kawal anggota prajurit TNI AD 0413/Bangka menyelusuri bersama perangkat desa dan warga Rias.

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed